Minggu, 03 Juni 2012

HARDDISK


Harddisk berfungsi sebagai media penyimpanan semua data file di dalam komputer, termasuk menyimpan sistem operasi, aplikasi-aplikasi, dokumen-dokumen, dan data file lainnya. Harddisk mempunyai daya tampung. Semakin besar kapsitas harddisk, akan semakin besar juga data yang ditampung oleh harddisk.

Saat ini ada dua jenis harddisk, yaitu ATA yang menggunakan jenis kabel data IDE dan harddisk SATA yang menggunakan kabel data SATA. Selain berbeda di kabelnya, perbedaan lainnya terletak pada kecepatan putaran piringan harddisk yang mempunyai pengaruh pada kecepatan pengambilan data di dalam komputer. yang perlu diperhatikan saat memasang harddisk adalah dukungan motherboard. jika kita mempunyai harddisk SATA, dapat dipasang pada motherboard yang memeliki port SATA.

kita bisa saja memasang empat buah harddisk dalam satu komputer, tetapi kita harus mengatur status harddisk agar dapat dideteksi dengan benar oleh sistem. untuk mengatur status dan fungsi harddisk dalam komputer dikenal dengan istilah konfigurasi jumper harddisk. pada harddisk jenis ATA kita mengenal istilah master/slave, dan posisi jumper inilah menentukan apakah harddisk tersebut sebagai Master atau Slave.

selain itu juga semakin banyak harddisk yang kita pasang, daya yang dibutuhkan juga semakin besar. untuk itu, besar supply juga harus kita perhatikan. Lebih baik memasang 1 harddisk berukuran 500Gb daripada 3 harddisk berukuran masing-masing160Gb, agar dayanya lebih hemat.

pada desktop, ukuran harddisk adalh 3.5 inci. sedangkan pada laptop, rata-rata ukurannya adalah 2.5 inci.

Comments :

0 komentar to “HARDDISK”

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by Informasi Teknologi

Template by Blogger Templates | Powered by Blogger